Jadi yang Pertama, LG WashTower™ Resmi Meluncur di Indonesia

Corporate 04/07/2023




LG WashTower™ Resmi Meluncur di Indonesia


JAKARTA, 7 Apr. 2023– Menyusul kesuksesan program Pre-Order di Indonesia, PT. LG Electronics Indonesia (LG) mengumumkan resminya pemasaran LG WashTower™ secara luas bagi pasar dalam negeri. Menjadi solusi pencucian pakaian cerdas dan hemat tempat dengan mesin cuci dan pengering pakaian diletakkan bertumpuk, kehadirannya membawa catatan besar sebagai yang pertama di Indonesia.

“Dengan bentuk unik bertumpuk dan dukungan kecerdasan buatan (AI – Artificial Intelligence), kehadiran solusi pencucian pakaian ini menjadikannya yang pertama hadir di Indonesia dari jenisnya,“ ujar Lee, Tae-Jin – President of LG Electronics Indonesia. Lebih lanjut ia menyatakan, catatan besar sebagai yang pertama di Indonesia ini tak hanya mengukuhkan LG sebagai yang terdepan dalam inovasi, namun pula terdepan dalam menyediakannya bagi masyarakat Indonesia.

Terkait dengan pernyataan ini, Lee, Tae-Jin memaparkan konsep mesin cuci dan pengering pakaian diletakkan dalam desain bertumpuk menyerupai Menara yang tersirat dari nama WashTower yang dibawanya, sebenarnya mulai jamak ditemui di beberapa negara besar di dunia. Kebutuhan interaksi antar manusia lebih baik dalam hunian di tengah kebutuhan perangkat elektronik sebagai penunjang kegiatan, menjadi salah satu ide dasar untuk menghemat tempat bagi kebutuhan perangkat pencuci pakaian ini.

Hal inilah yang kemudian membuat konsep WashTower dengan bentuknya yang meletakkan mesin pencuci dan pengering pakaian secara bertumpuk terus tumbuh menjadi tren yang semakin digemari. Pasalnya, tak hanya menghemat ruang bagi penempatan, konsep ini juga memberi kemudahan lebih dalam instalasinya terkait dengan ketersediaan saluran air bersih maupun bagi pembuangannya.

“Dari konsep inilah kami kemudian mengembangkan LG WashTower™ Compact menjadi solusi yang benar-benar meningkatkan standar bagi kebutuhan perangkat pencucian pakaian modern,” ujar Jung-Soo An, Product Director HomeAppliance for LG Electronics Indonesia.

Hal ini, menurutnya terkait dengan tiga hal utama yang dibawa LG WashTower™. “Hemat tempat, cerdas namun sekaligus tampil dalam desain elegan untuk membuatnya selaras dengan seluruh dekorasi ruang,” ujar Jung-Soo An.

Pernyataan Jung-Soo An ini mudah dipahami ketika melihat lebih dekat LG WashTower™. Kesan elegan menyeruak dari terapan desain datar dan unibody yang membuat keseluruhan desain dari mesin cuci dan pengering pakaian yang bertumpuk ini terlihat menyatu dengan sempurna. Kesan canggih pun dating dengan kelengkapan panel kendali Center Control™ yang diletakkan tepat di Antara keduanya.

Center Control™ ini menjadi kendali untuk menjalankan berbagai fungsi dari masing-masing perangkat secara keseluruhan. Baik kegiatan pencucian maupun proses pengeringan pakaian, pengguna dapat dengan nyaman mengendalikannya hanya melalui satu panel yang terintegrasi.

Sementara menyoal tentang kecerdasan, dukungan utama hadir melalui Artificial Intelligence Direct Drive™ (AI DD™). Dengan kemampuan menyimpan dan memproses puluhan ribu data terkait optimasi pencucian dan memanfaatkan deep learning dengan berbagai sensor di dalamnya, mesin cuci ini dibuat dengan kemampuan identifikasi pola pencucian paling optimal yang menyesuaikan dengan ragam material pakaian. Penyesuaian ini termasuk gerak drum pencucian, suhu air dan bahkan waktu pencucian.

Masih tentang kecerdasannya, LG pun menanamkan fitur Smart Pairing™. Sesuai namanya, fitur ini membuat keterjalinan kerja antara mesin cuci dan mesin pengering pakaian. Mengaktifkannya membuat mesin pengering akan otomatis membuat pilihan proses pengeringan paling tepat sesuai kebutuhan pencucian sebelumnya.

“Kemampuan mesin cuci untuk memberikan pencucian sesuai bahan pakaian yang dilanjutkan kecerdasan yang ditanam pada pengering pakaian untuk memastikannya memberikan proses yang optimal, memberi keunggulan LG WashTower™ pada perawatan pakaian lebih baik dengan kemudahan yang memberi kenyamanan pengguna,” ujar Jung-Soo An.

Tentang kenyamanan ini, perhatian LG dalam pengembangan LG WashTower™ pun memberi perhatian pada realita mobilitas tinggi yang bakal dihadapi sebagian penggunanya. Hal inilah yang menurut Jung-Soo An, membuat LG menyematkan fitur TurboWash™ 360 pada bagian mesin cucinya dan Prepare To Dry di dalam mesin pengering pakaian pada LG WashTower™.

Mengaktifkan TurboWash™ 360 akan mempersingkat waktu pencucian pakaian berkat kolaborasi gerak drum dan beberapa saluran air yang menyemburkan air bertekanan tinggi untuk melepaskan noda melekat sekaligus membuat deterjen mampu menembus serat pakaian lebih baik. Sementara untuk menyingkat waktu pengeringannya nanti, mengaktifkan fitur Prepare to Dry akan memicu mesin pengering pakaian untuk meningkatkan suhu air dalam mesin lebih awal sehingga lebih cepat dalam keseluruhan proses pengeringan pakaian nanti.

Meski hadir menjadi yang pertama di Indonesia, tak menjadikan calon pengguna tak memiliki opsi untuk meminang LG WashTower™. Hal ini karena LG membawa dua model LG WashTower™ dalam menandai pemasaran perdananya.

Selain pada kapasitas tamping mesin cuci dan mesin pengering, perbedaan opsi ini ada pada lapisan warna bodinya. Untuk kapasitas mesin cuci sebesar 21 kilogram dan mesin pengering 17 kilogram, LG WashTower™ hadir dengan warna hitam logam (blacksteel) dengan model LG WT2117NHB. Sementara model LG WT1410NHEG menjadi pilihan bagi kebutuhan kapasitas lebih kecil. Dengan kapasitas mesin cuci 14 kilogram dan mesin pengering 10 kilogram, model ini hadir dalam balutan kombinasi warna hijau dan beige.

Seturut dengan pemasaran resminya, LG WashTower™ dikatakan tersedia pada berbagai kanal penjualan. Tak hanya pada berbagai toko elektronik di berbagai kota, LG WashTower™ pun tersedia pada toko resmi LG pada berbagai kanal penjualan daring terkemuka di Indonesia.

Untuk meminangnya, model LG WT2117NHB dipatok pada kisaran harga Rp 40,000,000. Sedangkan untuk model LG WT1410NHEG yang memiliki kapasitas lebih kecil, harganya ada pada kisaran Rp 35,000,000.





LG WhiteGlove Service, Layanan Purna Jual Ekslusif

Istimewanya LG WashTower pun hingga pada layanan purna jualnya. Menjadi bagian dari seri LG Objet Collection, pengguna LG WashTower akan mendapatkan layanan purna jual eksklusif.

Dinamai LG WhiteGlove Service, terdapat tiga konsep layanan utama dalam LG WhiteGlove Service. Ketiganya yaitu Best Treatment, Best Response dan Best Care. Best Treatment merujuk pada komitmen tenaga layanan purna jual saat mengunjungi konsumen. Mulai dari tepat waktu, penampilan rapih dan menarik, memberi penjelasan kendala produk hingga waktu serta biaya yang diperkirakan.

Sementara Best Response menjadi komitmen layanan ini untuk merespon tak lebih dari 8 jam pada setiap permintaan perbaikan.

Best Care pada bagian akhir menjadi komitmen LG dalam memberikan perhatian khusus bagi pengguna LG WashTower. Salah satunya via hotline khusus 0811 - 54 - 62538 yang merupakan Hotline LG Objet Collection. Teknisi akan mengunjungi konsumen dalam kurun waktu 24 jam setelah keluhan diterima. Termasuk pula tenaga purna jual yang menangani, merupakan tenaga pilihan dengan pengalaman dan keahlian di atas lainnya.
 
About LG Electronics Home Appliance & Air Solution Company

The LG Home Appliance & Air Solution Company is a global leader in home appliances, smart home solutions, air solutions as well as visionary products featuring LG ThinQ AI. The company is creating various solutions with its industry leading core technologies and is committed to making life better and healthier for consumers by developing thoughtfully designed kitchen appliances, living appliances, HVAC and air purification solutions. Together, these products deliver enhanced convenience, superb performance, efficient operation and compelling health benefits. For more news on LG, visit www.LGnewsroom.com